Jawa TengahkudusOlahraga

Menuju Final, Pelatih Kedungdowo VC: Para Pemain Harus Siapkan Mental dan Kekompakan

Kudus//liputankudus.com – Kedungdowo VC akhirnya lolos menuju final setelah lolos semifinal melawan dengan Popsivo yang merupakan tim voli asal Prambatan Kidul pada Jum’at, 9/08/2024 malam.

Pertandingan malam tadi mendapatkan hasil yang memuaskan bagi Kedungdowo VC, pasalnya mereka mampu mencetak dan mengalahkan Popsivo hingga akhir poin 3:0.

Poin pembuka di set pertama dibuka oleh pasing Kedungdowo VC yang tidak bisa ditanggapi baik oleh Popsivo. Hingga set pertama berakhir Popsivo tidak mampu menyalip poin Kedungdowo VC (25:19).

Sama halnya di set kedua, Popsivo masih lengah ketika mendapat smash kencang dan berturut-turut oleh Kedungdowo VC hingga skor akhir set kedua di ungguli lagi oleh Kedung VC. (25:20).

Riuhnya suara penonton di set ketiga membuat Popsivo gagal fokus dan lagi-lagi banyak pukulan Kedungdowo VC yang tidak bisa ditanggapi dengan baik oleh Popsivo. Di set ini, salah satu penonton juga menyawer Kedungdowo VC hingga mental Popsivo semakin kendor. Hasil akhir dari set ketiga ini yaitu 24:20. Dan Voli Popsivo kalah telak oleh Kedungdowo VC.

Head Coach Voli Kedungdowo VC, Heru mengiyakan bahwa tim lawan kurang fokus ketika permainan berlangsung, sehingga Permainan para pemain kurang berkembang.

“Untuk menuju final kita persiapkan mental dan kekompakan, karena lawan kita sendiri itu pemain yang berpengalaman yakni dari voli Spring, karena dari pengalaman yang sudah-sudah, kalau melawan dengan pemain yang lebih senior kita harus punya mental yang lebih ekstra lagi.”ungkapnya.

(Nrl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *