Sepi Pengunjung, Taman Krida Kudus Kabarnya Akan Dibenai di Tahun 2025
Kudus//liputankudus.com – Berdiri sejak tahun 80-an Taman Krida menjadi salah satu taman yang bisa dibilang strategis karena terletak dipusat kota yakni di tengah-tengah kota Kudus, sehingga Taman Krida ini menjadi pilihan wisata yang sangat dekat dan tergolong murah.
Namun, seiring berjalannya waktu, Taman Krida ini cenderung sepi pengunjung. Merry Widia Murti selaku kepala UPTD pengelola obyek wisata Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kudus turut mengiyakan sepinya Taman Krida sejak 2022 tahun lalu.
“Taman Krida ini pernah di puncak rame ketika dibukanya Taman Lampion di tahun 2017 lalu dan sejak saat itu angka kunjungan lumayan melejit, namun lampion ini ditutup karena kurang tahan dengan cuaca dan tertimpa ranting pohon serta maintenance kami juga kurang berpengalaman,”ujar Merry kepada Liputan Kudus.
“Selain itu, Kurangnya wahana di taman serta perkembangan pariwisata di Kudus yang semakin bertambah banyak, pengunjung beralih di wisata baru baik segmen anak-anak maupun keluarga. Sehingga para pengunjung menyebar ke destinasi wisata lain,”tambahnya.
Merry juga mengungkapkan bahwa di tahun 2025 akan direncanakan penambahan wahana, sehingga Taman Krida mampu bersaing dengan destinasi wisata swasta.
“Tahun ini kami sedang berbenah untuk rekreasi di Taman Krida ini, Karena rekreasi bisa dikatakan hampir menjadi kebutuhan pokok untuk mencari hiburan.”jelasnya.
(Nrl)