YouTuber Padepokan Gaul, Bagikan 500 Takjil Gratis Selama Ramadhan
Liputan Kudus – Bulan Ramadhan menebarkan manfaat untuk umat manusia dari berbagai hal, mulai dari terbantunya perekenomian, pendalam religius, dan bakti sosial masyarakat. Bakti atau misi sosial ini juga dilaksanakan oleh YouTuberPadepokan Gaul yang berlokasi di Jalan Melati Norowito. (27/03/2024)
YouTuber Padepokan Gaul ini, menginisiasi kegiatan dibulan Ramadhan dengan wujud membantu sesama dalam bingkai sosial. Selain itu, Padepokan Gaul juga tidak meninggalkan sisi religius Ramadhan dengan mengadakan kegiatan ngaji bersama setelah Maghrib.
Titis Setiawan atau lebih akrab disapa Mas Bagus selaku Ketua Berbagi Takjil dari YouTube Padepokan Gaul, memberikan penjelasan terkait maksud dan tujuan kegiatan berlangsung untuk para masyarakat yang melintasi jalan dan terkhusus masyarakat setempat.
“Sebagai Content Creator pastinya tanggung jawab tersendiri, bagaimana untuk menginfulenz masyarakat. Dengan adanya power dari anggota aktif kami 15 Personil, kamu selalu berusaha untuk hadir ditengah-tengah masyarakat untuk saling berbagi kebahagiaan dan makanan” jelasnya.
Selain itu juga ia mengaku bahwa dana yang ia keluarkan untuk Takjil sebanyak Rp. 2.500.000,00 Setiap dua hari satu kali, pelaksanaan berbagi takjil.
“Kalo terkait pelaksanaan kami insyaallah Istiqomah dibulan Ramadhan, setiap dua hari satu kali untuk berbagi Takjil. Adapun terkait dana Alhamdulillah kami dapat support dari penghasilan YouTube, iuran anggota, dan kedermawanan Netizen” tambahnya.
Rizki salah satu anak-anak yang ikut menganteri panjang, mengekspresikan kebahagiaannya dengan berterima kasih kepada YouTuber Padepokan Gaul.
“Sering ikut menganteri dijam 17.00 karena ramai, selain itu banyak dapat makanan, minuman, dan gorengan” ujarnya.
(AST)