InspirasiJawa Tengahkudus

UMK Serahkan Mesin Robot Pengaduk Jenang Pada Jenang Karomah Kudus

Kudus//liputankudus.com – Untuk mendapatkan bantuan mesin ini tentunya harus melalui proses beberapa tahapan dan akhirnya UD Jenang Karomah Food terseleksi bisa mendapatkan mesin tersebut.

Penyerahan Mesin Robot Pengaduk Jenang di serahkan oleh Budi tim dari UMK diterima oleh Latif (Kepala Produksi) didampingi owner UD Jenang Karomah Food (Hajah Masfu’ah) di rumah produksinya Jl Sosrokartono gang 4 Kaliputu, Kota Kudus (24/8/2024).

“Tidak diragukan lagi bahwa Kudus itu identik dikenal salah satunya adalah kota jenang, menjadi produk unggulan lokal, maka kita coba angkat untuk kita perjuangkan jajanan jenang ini jangan punah begitu saja, regenerasi ini harus terus berlanjut, maka tim UMK yang disebut Tim pelaksana Pengabdian Masyarakat,” Terang Budi.

“Lalu hasil dari survei lapangan terpilihlah Jenang Karomah dengan pertimbangan volume produksinya perbulan lancar dan jumlah karyawan minimalnya 10 orang,” lanjutnya.

“Di samping Mesin Robot Pengaduk Jenang kita juga kirim mesin genset, karena banyak keluhan saat mereka berproduksi dan tiba-tiba listrik padam itu jadi sangat terkendala maka kita putuskan sekaligus mengirim genset untuk atasi saat Listrik padam bisa lanjut berproduksi,” sambungnya lagi.

“Semoga dengan adanya kiriman dua mesin ini produksi jenang Karomah makin meningkat dan jangan lupa di jaga perawatannya,” Pungkas Budi.

Sementara masih di tempat yang sama Owner UD Jenang Karomah Food Hajah Masfu’ah mengucapkan.

“Terimakasih untuk Tim UMK yang mana telah memberikan Mesin ini secara gratis, semoga benar bermanfaat pada kami yang nantinya kita semua yang terkait bisa bersinergi memajukan Kota Kudus terutama disektor ekonomi kerakyatan untuk kesejahteraan kita semuanya.” Tandas Masfu’ah.

(Als)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *