Catat! Jadwal Kegiatan Salin Luwur Sunan Muria 2024
Kudus//liputankudus.com – Adanya kegiatan salin luwur Sunan Muria atau Sayyid Raden Umar Sa’id ke-400 ini memiliki berbagai kegiatan ini yang telah dilaksanakan mulai dari 1 Muharram 1446 M/06 Juli 2024 kemarin. Kegiatannya yaitu dimulai dengan do’a awal tahun dan akhir tahun, pembacaan manaqib dan do’a rasul hingga nguras Gentong.
Kegiatan selanjutnya yaitu terdapat kegiatan dondom Luwur Pesareyan Kanjung Sunan Muria yang dilaksanakan pada Selasa Pahing, 3 Muharram 1446 H/ 09 Juli 2024 yang dimulai dari pukul 18:00 WIB.
Kemudian kegiatan Istighosah ‘Asyuro, santunan anak Yatim Piatu dan Pelepasan Luwur Pesareyan pada Malam Selasa Wage, 10 Muharram 1446 H/15 Juli 2024.
Pada Rabu Kliwon, 11 Muharram 1446 H/17 Juli 2024 terdapat kegiatan Khotmil Qur’an bil Ghoib Putri yang dilaksanakan di PTPYQ 2 M dengan 25 Khotaman.
Khotmil Qur’an bil Ghoib Putra diadakan pada Kamis Legi, 12 Muharram 1446 H / 18 Juli 2024 M dengan 7 Khotaman.
Kemudian nanti malam pada malam Ahad Wage, 15 Muharram 1446 H/ 20 Juli 2024 terdapat kegiatan pengajian umum bersama Habib Muhammad Luthfi Bin Ali Bin Hasyim Bin Yahya, Habib Muhammad Bin Husein Al-Habsy, Habib Umar Muhammad bin Ahmad Al-Muthohhar yang dilaksanakan di Masjid Sunan Muria.
Kegiatan puncak yakni upacara Salin Luwur hingga haul dilaksanakan pada Ahad Wage, 15 Muharram 1446 H/21 Juli 2024 dari pukul 06:00 WIB di Makan Sunan Muria dilanjutkan pada pukul 09:00 WIB terdapat kegiatan Ziarah ke Makam P Landak dan P Cendano.
(Nrl)