Dewi Nadulang Jadi Wisata Super Lengkap Di Pemalang
Pemalang//liputankudus.com – Desa Wisata Nanas Madu Pemalang (DEWI NADULANG) menjadi salah satu wisata yang bisa dikunjungi dengan berbagai tempat untuk di singgahi.
Dewi Nadulang ini meliputi 3 Desa yang ada Pemalang yakni terdiri dari Desa Bulakan, Sikasur, dan Mendelem. Dengan berbagai potensi mulai dari edukasi, kuliner, spot photo yang instagramable, bahkan terdapat wisata yang masuk kategori petualangan.
Warsito selaku pengelola Dewi Nadulang mengungkapkan bahwa di wisata ini terdiri dari kawasan dan memiliki Wisata Air Terjun, Via Ferrata, Edukasi Kopi, Edukasi Nanas, dan lain sebagainya.
“Dewi Nadulang salah satu wisata di Pemalang yang kami kelola secara kawasan, sehingga kami mengelola paket wisata dan memiliki 1000 pengunjung per bulan dengan berbagai paket wisata yang di pilih,”ujar Warsito selaku pengelola kepada awak media.
Warsito juga mengungkapkan bahwa terdapat paket yang bisa diambil oleh pengunjung mulai dari one day dan live in.
“Kalau paket live in mulai dari 2 hari 1 malam sampai 1 Minggu jadi kita mengelilingi berbagai wisata yang disediakan oleh Dewi Nadulang ini, sehingga kami juga menyediakan home stay maupun hotel.” Imbuhnya.
(Nrl)