Jawa Tengahkudus

Bejo !! Bermodalkan 5000 Mampu Membawa Pulang Dispenser Air

Kudus // liputankudus.com – Tradisi Bulusan di Dukuh Sumber, Desa Hadipolo, tahun ini kembali digelar. Tradisi yang berlangsung setiap tahun sepekan setelah Lebaran ini, selalu menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat. Sabtu (20/04/2024)

Pantauan awak media liputankudus.com di lokasi, suasana di sekitar pasar malam ramai dipadati masyarakat mulai dari anak-anak, remaja bahkan dewasa.

Suasana yang ramai membuat senang para pedagang dan wahana permainan, karena mereka mampu meraup penghasilan yang banyak setiap harinya.

Firman merupakan pekerja wahana permainan lempar bola yang sudah bekerja di pasar malam ini sekitar 2 mingguan.

“Alhamdulilah pasar malem ini sudah berjalan kurang lebih 2 mingguan, mulai ramai di hari ketiga buka, dan ramai terus orang berdatangan,” ungkapnya

Permainan lempar bola ke dalam gelas menjadi salah satu wahana permainan yang paling banyak di kunjungin oleh masyarakat. Dimana apabila pemainnya beruntung akan mendapatkan hadiah.

Salah satunya Mujib asal Desa Kauman datang bersama teman-temannya, bermain lempar bola dalam gelas dan keberutungan memihak kepadanya Mujib berhasil mendapatkan dispenser air.

“Alhamdulilah dalam sekali main, bermodalkan 5000 saya bisa membawa pulang dispenser air,”ucap mujib

(Dyr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *